Berita

back

Direksi Pindad Hadiri Peresmian Museum Jenderal Soedirman

Direktur Keuangan & Administrasi, Wildan Arief bersama Kasubdit Binfungjarah Disjarahad Kol. Inf. RL Simanjuntak yang mewakili Kadisjarahad serta putera bungsu Panglima Besar Jenderal Soedirman, Ir. Teguh Soedirman meresmikan Museum Sasmitaloka Pangsar Jenderal Soedirman yang telah direvitalisasi pada Rabu, 19 Desember 2018. Museum yang sangat bersejarah ini dulunya pernah menjadi rumah dinas Pangsar Jenderal Soedirman pada rentang tahun 1945 hingga 1948.

Peresmian ditandai dengan gunting pita menandai telah dibukanya kembali museum bagi masyarakat. Acara dilanjutkan dengan tour ke area museum yang telah mendapatkan perbaikan meliputi penataan fisik, penataan lanskap taman atau area pedestal dan penggunaan multimedia terkini. Setelah itu dilanjutkan dengan bersepeda ontel napak tilas perjalanan sejarah Pangsar Jenderal Soedirman ke Museum Darma Wiratama yang diikuti oleh 200 orang.

Museum ini memberikan edukasi untuk mengetahui dan belajar tentang sejarah mengenai perjuangan Panglima Besar Jenderal Soedirman, termasuk saat perjuangan gerilya Panglima TKR selama 3 bulan 28 hari di wilayah Yogyakarta dan sekitar. Tak Hanya mempelajari rute gerilya, didalam museum juga terdapat berbagai koleksi-koleksi yang ada pada saat pemerintah Belanda.

Top