Berita

back

Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Pejabat Teras di Lingkungan Divisi Munisi

Rotasi kepemimpinan di kalangan pejabat teras PT Pindad (Persero) kembali terjadi. Pada hari Rabu, 12 Juni 2013 telah diselenggarakan acara pelantikan dan serah terima jabatan pejabat eselon satu di lingkungan Divisi Munisi PT Pindad (Persero) Turen, Malang. Acara ini diselenggarakan di Ruang Serbaguna Divisi Munisi dan dipimpin langsung oleh Direktur Produk Manufaktur, Tri Hardjono. Tampak hadir pada acara ini adalah jajaran Direksi (minus Direktur Utama), beberapa pejabat teras, para Kepala Departemen, dan Kepala Sub Departemen di lingkungan Divisi Munisi.

Beberapa orang yang kini mengemban tanggung jawab baru, adalah :

- Kepala Divisi Munisi : Ir. D Bambang Mulyono, IR, MM

- Kepala Divisi Mesin Industri dan Jasa : Ir. Rochim Irawadhy

- Kepala Pusat Quality Assurance : Ir. Restu Purwo, M.MT

- Wakil Kepala Divisi Munisi Kaliber Besar dan Roket : Ir. I Wayan Sutama

Bagi para pejabat baru ini, sangat penting untuk memahami job description dari jabatan yang kini mereka emban. Selain agar mengerti secara detail apa saja yang kini menjadi tanggung jawab mereka, mereka pun bisa mengembangkan inovasi dan terobosan baru yang dapat meningkatkan kinerja dari Divisi ataupun Unit yang kini mereka pimpin.

Selain itu, dalam amanatnya, Direktur Produk Manufaktur juga menambahkan bahwa pergantian kepemimpinan ini sangat penting dilakukan untuk penyegaran dan rotasi kepemimpinan. Pergantian kepemimpinan ini sangat lumrah terjadi dalam suatu perusahaan karena menyangkut adanya tuntutan dan dinamika dari perusahaan untuk meningkatkan produktivitas, efektivitas, efisiensi, serta kinerja perusahaan.

Para pejabat yang baru dilantik ini diharapkan dapat mengedepankan profesionalitas dan menghindari perilaku negatif yang dapat merugikan perusahaan. Kebijakan-kebijakan yang telah diimplementasikan oleh pejabat sebelumnya, dapat diteruskan, serta pemikiran-pemikiran baru yang fresh tentu sangat diharapkan untuk memberikan suatu kontribusi yang positif bagi perusahaan. (Anggia)

Top