News

back

Kelompok Binaan PT Pindad Terima Penghargaan Anugerah Insan Pangan & Pertanian Kota Bandung

Kelompok Buruan SAE Rafflesia yang juga merupakan dampingan Community Development TJSL PT Pindad bidang lingkungan meraih penghargaan pada ajang Anugerah Insan Pangan & Pertanian 2023 kategori Raflesia 14 yang diselenggarakan oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bandung yang bertempat di Ballroom Jenderal Soedirman Secapa TNI AD Bandung pada Selasa, 26 Juli 2023. Ana Meiliana sebagai Ketua kelompok mewakili penerimaan penghargaan yang diberikan secara langsung oleh Kepala DKPP, Gin Gin Ginanjar.

Kepala DKPP, Gin Gin Ginanjar dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para pemenang dari berbagai kategori.

"Kota Bandung melalui DKPP berupaya untuk mengumpulkan pemenuhan pangan atau pengelolaan pangan melalui perataan pemberdayaan masyarakat, dan termasuk di dalam lingkup pertanian secara umum. Kita bisa melihat bahwa intinya dalam tiga tahun ini kota Bandung boleh dibilang berhasil mengendalikan persediaan pangan, memenuhi kebutuhan pangan, kemudian juga keamanan pangan," Ujar Gin Gin Ginanjar.
 
Asisten Daerah Perekonomian dan Pembangunan Kota Bandung, Eric Mohamad Atthauriq mewakili plh. Wali Kota Bandung dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada para pejuang pangan penerima penghargaan hari ini.

“Saya mengapresiasi seluruh insan perusahaan dan para pihak yang telah memberikan kontribusi yang luar biasa dalam mendukung ketahanan pangan Nasional, khususnya kota Bandung. Saya berharap ajang apresiasi ini dapat menjadi inspirasi bagi warga kota Bandung,” ujar Eric Mohamad Atthauriq.

Di kesempatan yang lain, Ana Meiliana sebagai Ketua Kelompok Rafflesia yang mendapatkan penghargaan menyampaikan terima kasih nya kepada pihak DKPP dan seluruh pihak yang terkait yang sudah menyelenggarakan kegiatan penghargaan ini.

“ Buruan Sae Rafflesia 14 ada dan tetap konsisten sampai saat ini karena pengolahan sampah organic menjadi kompos dan program Kangpisman berjalan dengan baik dimana mesin pencacah daun dan mesin komposter bantuan TJSL PT Pindad menghasilkan kompos yang berkualitas sehingga kebutuhan kompos untuk media tanaman Buruan Sae sangat terpenuhi dengan hasil sayuran yang sehat dan organik. Selain itut juga kompos mempunyai nilai ekonomi yang bisa membantu untuk maintenance mesin dan lainnya dan juga menambah penghasilan petugas,” Tambah Ana Meiliana dalam testimoni nya.

Kegiatan Anugerah Insan Pangan & Pertanian 2023 ini di selenggarakan dalam rangka mengapresiasi individu, kelompok, perusahaan, dan lembaga yang telah berkontribusi luar biasa dala mengembangkan sector pangan dan pertanian.


Top