Press Release

back

Menteri BUMN Ikuti Fun Walk Dan Resmikan Monumen Panser Anoa

Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-21 Kementerian BUMN sekaligus HUT BUMN bersama diselenggarakan Fun Walk yang dihadiri oleh Menteri BUMN, Rini M. Soemarno, Wakasad, Letjen TNI Tatang Sulaiman, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Walikota Bandung, Oded Muhammad Danial serta Direktur Utama pindad, Abraham Mose, Direksi, Komisaris dan karyawan berbagai BUMN pada Sabtu, 5 April 2019 di halaman Gedung Sate, Bandung.

Fun Walk HUT BUMN 2019 yang sekaligus termasuk dalam rangkaian HUT Pindad ke-36 ini akan menempuh jarak sejauh 5 KM dan diikuti ribuan peserta. Yang terdiri dari pegawai Pindad beserta keluarga, pegawai BUMN, para milenial BUMN dan masyarakat umum.

Rute Fun walk juga melewati Taman Cibeunying yang menjadi lokasi peresmian Monumen Panser yang ditandai oleh penandatanganan prasasti oleh Menteri BUMN. Monumen Panser Anoa yang diserahkan Pindad sebagai wujud tanggung jawab sosial sekaligus sebagai simbol kebanggaan untuk warga Jawa Barat, khususnya Kota Bandung sebagai lokasi produsen alutsista buatan dalam negeri ini berada.

“Panser Anoa 6x6 ini merupakan kebanggan dari bangsa Indonesia karena diproduksi di dalam negeri oleh putra-putri bangsa Indonesia, yakni Pindad dan telah teruji kulitasnya karena telah digunakan oleh TNI kita menjaga kedaulatan NKRI dan beroperasi di misi perdamaian PBB di berbagai negara,” ujar Abraham.

Menteri BUMN juga dijadwalkan akan menandatangani prasasti fasilitas produksi munisi yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas produksi yaitu, Gedung Proses Assembling Munisi Kal. 5.56 mm, Gedung Proses Pembuatan Komposisi Primer, Gedung Proses Loading Primer, Gedung Proses Tetrazen, Gedung Loading, Assembling dan Packing GL-AGL, Gedung Explosion Chamber, Gedung Laboratorium Balistik GL-AGL.

Wujud bakti Pindad untuk masyarakat juga ditunjukkan dengan penyerahan berbagai bantuan antara lain bantuan mesin Pangeruk Dasar Wahangan V1 (Pandawa V1), bantuan bedah rumah, bantuan sambungan listrik gratis, fasilitas MCK, mesin pencacah plastik, dan bantuan pembangunan sarana air bersih.

Tak hanya itu, sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Pindad, Dahana, Indah Karya, Inti dan Len menyerahkan bantuan sebanyak 21 ribu pohon melambangkan HUT BUMN ke-21 dan secara simbolis dilakukan penandatanganan prasasti Kawasan Konservasi Kamojang oleh Gubernur Jawa Barat.

PT Pindad (Persero):

PT Pindad sebagai perseroan terbatas milik negara dibentuk pada tahun 1983. Perusahaan yang akar sejarahnya telah berdiri sejak masa kolonial Belanda itu, aktif memproduksi berbagai alutsista untuk kebutuhan TNI, dan juga telah mengekspor sejumlah produk unggulannya seperti amunisi, senjata dan kendaraan tempur ke pasar global. PT Pindad selain menghasilkan alutsista juga memiliki Direktorat yang menghasilkan mesin industri dan alat berat seperti ekskavator, pengait rel kereta api, motor traksi, generator, traktor hingga crane kapal laut.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:

Sekretaris Perusahaan, Tuning Rudyati

E-mail: tuning@pindad.com


Top