Berita

back

Sinergi NKRI, Pindad dan TNI - Polri Gowes Bareng Tour Pangandaran

Dalam rangka memperingati HUT RI ke 74, PT Pindad (Persero) mengadakan kegiatan Gowes Kemerdekaan dengan rute Tasikmalaya - Pangandaran sejauh 100 kilometer, Minggu (25/8/2019). Kegiatan ini diikuti oleh gabungan TNI - Polri, masyarakat dan komunitas sepeda. Direktur Abraham Mose mengatakan dipilihnya rute gowes di daerah priangan timur ini sekaligus upaya mendukung pemerintah memperkenalkan secara luas potensi pantai Pangandaran yang tengah ditata. 

"Sebagian peserta datang dari luar Jawa Barat, yang belum tentu mengenal kondisi pantai pangandaran," ujar Abraham.
Abraham mengatakan kegiatan itu sudah dilakukan ke tiga kali dalam tiga tahun terakhir. Ia menuturkan kegiatan ini bentuk dukungan pemerintah untuk meningkatkan kunjungan wisata lokal khususnya Pangandaran yang tengah didorong pemerintah Jawa Barat menjadi destinasi wisata dunia. 

Kegiatan yang diikuti 600 orang peserta mengambil start di Makodim 0612 Tasikmalaya yang terbagi dalam dua kelompok besar. 
Sementara Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad), Letjen TNI Tatang Sulaiman mengatakan, kegiatan Gowes Kemerdekaan ini mengusung sinergi untuk NKRI.

Sinergi tercermin dari unsur peserta yang berasal dari perwakilan karyawan BUMN, TNI, Polri, Pemerintah Kota Tasikmalaya, Kabupaten Tasikmalaya, Club dari Mabesad, Pindad Cycling Comunity, Puster, Polda Jabar, Kodam Siliwangi, Kodiklat Pussenif, NDHI dan berbagai komunitas gowes. 

"Tujuan utama diadakannya kegiatan Gowes ini adalah untuk kesehatan," kata Wakasad. Ia menambahkan sebagian peserta ada yang belum mengenal daerah wisata pangandaran. Hal itu merupakan kesempatan mempromosikan kebudayaan lokal dan potensi wisata pantai pangadaran kepada masyarakat. (Bani)

Top