Siaran Pers

back

PT. Pindad Apresiasi Prestasi Kontingen Petembak TNI-AD

Kontingen Petembak TNI-AD yang menjadi juara umum pada lomba tembak Asean Armies Riffle Meet (AARM) ke-28 di Malaysia pada November 2018 yang lalu mendapat apresiasi dari PT Pindad (Persero) berupa uang pembinaan sebesar 1,25 Miliar Rupiah. Apresiasi diserahkan oleh Direktur Utama PT. Pindad  (Persero) Abraham Mose kepada Mayor Inf Amril perwakilan kontingen disaksikan oleh Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa, bertempat di gedung Serba Guna Mabesad, Jakarta Pusat, Selasa, (8/1/2019).

Dirut PT. Pindad Abraham Mose mengatakan pemberian apresiasi kepada kontingen petembak TNI AD sebagai bentuk penghargaan atas prestasi yang telah membanggakan dan mengharumkan nama bangsa Indonesia dengan menjuarai lomba tembak tingkat internasional. “Yang lebih membanggakan, petembak Indonesia menjadi juara menggunakan produk buatan dalam negeri, yakni senjata SS2 V2 HB, SS2 V4 HB dan amunisi produksi Pindad”, ujarnya.

Lebih lanjut dikatakannya, selaku Dirut PT Pindad dirinya  mengucapkan terima kasih atas dukungan penuh  TNI AD yang mempercayai PT. Pindad sebagai penyedia senjata untuk kontingen AARM. Menurutnya sinergi Pindad dengan TNI AD, yang dilakukan dari sejak pembinaan petembak menjadi kunci untuk menghasilkan produk yang berkualitas dalam meraih prestasi di berbagai lomba tembak internasional.

“Untuk mendukung hal tersebut kami dari PT. Pindad akan terus berupaya melakukan berbagai pengembangan terhadap persenjataan yang akan digunakan berdasarkan masukan-masukan dari para petembak TNI AD”, jelasnya.

Pada kesempatan yang sama dalam sambutannya Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa mengucapkan terima kasih atas apresiasi yang telah diberikan oleh PT Pindad (Persero) kepada Kontingen Petembak TNI AD. “Terima kasih Pak Harry (Deputi PISM Kementerian BUMN) atas kehadiranya dan terima kasih atas apresiasi PT. Pindad atas prestasi Kontingen Petembak TNI AD”, ungkap Kasad.

Sebelumnya Tim Kontingen Petembak TNI AD berhasil keluar sebagai  juara umum pada lomba tembak AARM yang diikuti oleh prajurit angkatan darat se-ASEAN dengan meraih 9 trofi, 32 emas, 14 perak dan 10 perunggu. Sedangkan juara kedua tim Thailand dengan 3 trofi, 7 emas, 24 perak, 9 perunggu. Juara ketiga ditempati Vietnam dengan memperoleh 2 trofi, 2 emas, 2 perunggu. Tidak hanya memastikan kembali menjadi juara umum, dengan jumlah 32 emas. Kontingen TNI AD berhasil memecahkan rekor raihan emas yang diperoleh tahun sebelumnya yakni 31 emas.

Turut hadir dalam acara pemberian apresiasi kepada Kontingen Petembak TNI AD oleh PT. Pindad (Persero) yaitu Wakasad Letjen TNI Tatang Sulaiman Para Asisten Kasad, Danjen Kopassus, Kadispenad, Dirpalad, Deputi Pertambangan, Industri Strategis dan Media (PISM) Kementerian BUMN Fajar Harry Sampurno, Direksi & Komisaris Pindad serta Direksi National Defence and Hightech Industry (NDHI).

PT Pindad (Persero):

PT Pindad sebagai perseroan terbatas milik negara dibentuk pada tahun 1983. Perusahaan yang akar sejarahnya telah berdiri sejak masa kolonial Belanda itu, aktif memproduksi berbagai alutsista untuk kebutuhan TNI, dan juga telah mengekspor sejumlah produk unggulannya seperti amunisi, senjata dan kendaraan tempur ke pasar global. PT Pindad selain menghasilkan alutsista juga memiliki Direktorat yang menghasilkan mesin industri dan alat berat seperti ekskavator, pengait rel kereta api, motor traksi, generator, traktor hingga crane kapal laut.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:

Sekretaris Perusahaan, Tuning Rudyati

E-mail: tuning@pindad.com


Top