News

back

DEFEND ID Selenggarakan Perayaan Natal 2025 & Tahun Baru 2026 Bersama

Holding BUMN Industri Pertahanan - DEFEND ID menyelenggarakan ibadah & perayaan natal 2025 dan tahun baru 2026 pada 10 januari 2026 berlokasi di Hotel Novotel, Bandung. Mengusung tema "Allah Hadir Untuk Menyelamatkan Keluarga", kegiatan ibadah bersama dihadiri oleh Direktur Utama PT Len Industri (Persero), Joga Dharma Setiawan; Direktur Keuangan, Manajemen Portofolio & SDM PT Len Industri (Persero); Yessy Kurnia Dyah; Wakil Komisaris Utama PT Dirgantara Indonesia; Bonar Halomoan Hutagaol; SVEP Transformasi dan Management PT PAL Indonesia; A.R. Agus Santoso; Direktur Komersial PT Pindad; Budhiarto, Komisaris Independen PT Pindad, Surawahadi; Senior Principal Expert Bidang TMO PT Pindad, Risen Delta; PLT Direktur Utama Dana Pensiun PT Pindad, Irena Simarmata serta dihadiri oleh keluarga besar umat Kristiani holding DEFEND ID.

Pemberitaan Firman Tuhan pada ibadah bersama kali ini oleh Pdt. Saul R.N. Siagian. Beliau menyampaikan bahwa melalui Natal, Tuhan memberikan kedamaian untuk damai termasuk untuk keluarga besar umat kristiani holding DEFEND ID. 

"Melalui Natal, bapak ibu menerima kebenaran dan kedamaian. Tuhan juga rindu kedamaian ini dapat diterima kepada orang terdekat hingga saudara saudara di kota dan bangsa ini. Saya juga berharap kedamaian senantiasa untuk holding DEFEND ID." Jelas Pdt. Saul Siagian.

Direktur Utama PT Len Industri (Persero) selaku Direktur utama Holding DEFEND ID hadir dan berharap kasih natal menyertai keluarga besar holding DEFEND ID.
"Saya mengucapkan selamat hari Natal bagi seluruh saudara saudaraku umat kristiani. Merry Christmas and Happy New Year 2026. Saya harap kita mendapatkan damai dan kasih natal senantiasa menyertai kita semua." Ucap Direktur Utama PT Len Industri (Persero), Joga Dharma Setiawan.

Direktur Keuangan, Manajemen Portofolio & SDM PT Len Industri (Persero); Yessy Kurnia Dyah selaku penasihat pada gelaran ibadah & perayaan natal 2025 dan tahun baru 2026 bersama DEFEND ID kali ini menyampaikan bahwa DEFEND ID adalah keluarga. Secara spirit, perlu untuk tetap bersatu dan bergerak bersama, termasuk melalui penyelenggaraan ibadah bersama.

"Saya tadi tertarik dengan ilustrasi yang diberikan oleh pak pendeta, bahwa dalam 1 gambar, mampu menjelaskan peran masing-masing entitas kami. Hal ini menggambarkan DEFEND ID adalah keluarga dan bergerak bersama. Keluarga ini disatukan oleh kemandirian pertahanan. Dan ini menjadi spirit untuk kita tetap bersatu untuk mewujudkan kemandirian pertahanan Indonesia." Jelas Direktur Keuangan, Manajemen Portofolio & SDM PT Len Industri (Persero); Yessy Kurnia Dyah.

Ketua umum panitia Ibadah & Perayaan Natal 2025 & Tahun Baru 2026 Bersama DEFEND ID, Frederica Issandriati selaku pegawai PT Pindad menyampaikan apresiasi atas dukungan seluruh pihak sehingga ibadah bersama dapat berjalan lancar.

"Kami berterima kasih atas kehadiran bapak ibu dalam penyelenggaraan ibadah kali ini dan dukungan semua pihak yang terlibat langsung maupun tidak langsung. Melalui dukungan yang diberikan, ibadah & perayaan natal 2025 dan tahun baru 2026 bersama DEFEND ID dapat terlaksana dengan penuh sukacita." Jelas Frederica.

Rangkaian ibadah & perayaan natal 2025 dan tahun baru 2026 bersama DEFEND ID diawali oleh kegiatan bakti sosial yang terlaksana pada tanggal 12 Desember 2025. Pelaksanaan bakti sosial dilakukan di 2 tempat yaitu di Rumah Pemulihan Anak-Anak Raja dan Rumah Panti Asuhan Cahaya Kasih. Sumbangan kasih yang diberikan berupa kebutuhan pokok, pakaian layak pakai, dan uang tunai. Melalui kegiatan Bakti Sosial dan Ibadah & Perayaan Natal 2025 & Tahun Baru 2026, DEFEND ID diharapkan mampu menjadi lebih kompak dan menjadi terang yang bersinar di masyarakat.

Ibadah & perayaan natal 2025 dan tahun baru 2026 dimeriahkan oleh penampilan anak-anak umat kristiani pegawai DEFEND ID, teman-teman Rumah Pemulihan Anak-Anak Raja, dan Anak-Anak Panti Asuhan Cahaya Kasih. Kemudian dilanjutkan dengan paduan suara umat kristiani oleh masing-masing entitas holding. 
Persembahan yang terkumpul pada ibadah kali ini didedikasikan untuk sumbangan kasih kepada saudara-saudara yang terdampak bencana di Aceh, Sumatera Utara dan Sumatera Barat sejak desember lalu. Semoga melalui inisiasi kasih pada ibadah kali ini dapat meringankan beban untuk saudara-saudara yang terdampak di Sumatera.

Mengakhiri kegiatan, ada pembagian doorprize yang diikuti oleh seluruh umat yang hadir. Semoga agenda bersama ini dapat selalu direalisasikan untuk memperat hubungan antar anggota Holding Industri Pertahanan DEFEND ID.

Selamat Natal 2025 & Tahun Baru 2026 Bersama DEFEND ID. Tuhan memberkati.

Top