Berita

back

Kunjungan Joint Defence Cooperation Commitee Pakistan

Direktur Teknologi dan Pengembangan PT Pindad (Persero), Ade Bagdja menerima kunjungan Rombongan Delegasi Militer Pakistan yang dipimpin oleh Rear Admiral Mirza Foad Amin Baig di Auditorium Kantor Pusat PT Pindad Bandung (26/9). Dalam kunjungan kali ini, Delegasi Militer Pakistan terdiri dari :
Commodore Noman Bashir Usmani, Col. Saad Yasin, Mr. Abdul Mannan, dan Mr. Shaukat Ali. Delegasi Militer Pakistan juga didampingi oleh Kolonel S. Arief Hardoyo, Kolonel Sugeng Haryadi, Mayor Denly, Kapten Rohimin, Bp. Danang dan Ibu Ira Rahmawati. Selain Direktur Teknologi dan Pengembangan, rombongan Delegasi Militer Pakistan disambut oleh General Manager Divisi Kendaraan Khusus Pindad, Widjil Djatmiko Budi.

Maksud kunjungan kali ini ditujukan untuk mengenal lebih dekat dengan produsen alat utama sistem persenjataan Indonesia, PT Pindad (Persero). Delegasi Militer Pakistan juga bermaksud untuk melihat langsung fasilitas produksi dan kompetensi PT Pindad (Persero) dalam memproduksi produk alutsista berkualitas termasuk untuk membahas berbagai rancangan kerja sama strategis.

Ade Bagdja menyampaikan rasa bangga dapat dikunjungi oleh Delegasi Militer Pakistan. Mirza Foad Amin Baig juga memberikan apresiasi atas sambutan PT Pindad (Persero) dan tertarik dengan berbagai produk PT Pindad. Dalam sambutannya, Ade Bagdja juga memberikan paparan berbagai produk unggulan inovasi PT Pindad (Persero) seperti Medium Tank, Berbagai varian Armoured Vehicle, seperti Anoa, Komodo dan Badak. Dijelaskan juga berbagai produk senjata seperti SS2 dan produk industrial seperti excavator dan tempa cor.

Salah satu ketertarikan dari Mirza Foad Amin Baig adalah produk Harimau Medium Tank milik PT. Pindad (Persero). Terjadi diskusi menarik, karena Delegasi Militer Pakistan ingin tahu lebih dalam mengenai fasilitas produksi dan tingkat kandungan dalam negeri di Harimau Medium Tank. Selain itu, Delegasi Militer Pakistan juga ingin mengetahui bagaimana Pindad bisa memiliki kompetensi untuk produksi serta maintenance berbagai produk alutsista dan memenuhi kebutuhan militer Indonesia.

Setelah diskusi yang menarik dan cair, serta penjelasan mengenai profil dan berbagai produk PT Pindad (Persero), Rombongan Delegasi Militer Pakistan melaksanakan plant tour untuk melihat secara langsung proses produksi produk hankam maupun industrial. Delegasi Militer Pakistan terlihat antusias saat mengunjungi fasilitas produksi kendaraan khusus, terutama saat melihat Harimau Medium Tank. Kegiatan diakhiri dengan kegiatan menembak dengan berbagai senjata buatan Pindad. (Raka) 

Top