Kepala Dinas Bina Marga & Penataan Ruang Jabar Kaji Produk Industrial Pindad
Kepala Dinas Bina Marga & Penataan Ruang Prov. Jabar; Ir. A. Koswara
beserta jajaran melaksanakan kunjungan kerja ke PT Pindad (Persero),
Bandung pada Kamis, 8 April 2021. Direktur Strategi Bisnis PT Pindad
(Persero), Syaifuddin didampingi oleh GM Divisi Alat Berat; Cucun
Kalsum, GM Divisi Peralatan Industri Jasa; Andri Setiyoso beserta
jajaran menyambut kunjungan Kepala Dinas Bina Marga & Penataan Ruang
Prov. Jabar. Maksud kunjungan kerja kali ini untuk mengkaji berbagai
produk PT Pindad (Persero) untuk mendukung kebutuhan Dinas Bina Marga.
Direktur
Strategi Bisnis PT Pindad (Persero), Syaifuddin dalam sambutannya
menjelaskan Pindad memiliki lini bisnis produk industrial yang bisa
ditawarkan untuk memenuhi kebutuhan konstruksi dan bina marga. "Kami
berharap bahwa produk industrial kami dapat memberikan kontribusi
terutama untuk pembangunan dalam negeri selain memiliki prioritas dalam
bidang pertahanan dan keamanan. Produk yang sedang ramai dibicarakan
saat ini adalah Pertashop dan produk-produk alat berat serta produk
pertanian yang nanti bisa kita lihat bersama-sama di fasilitas
produksi." Jelas Syaifuddin. Selanjutnya, Staf Divisi Alat Berat PT
Pindad (Persero); Zhafran Ega menjelaskan berbagai produk yang bisa
ditawarkan PT Pindad (Persero) secara mendetail.
Pada kesempatan
tersebut, Kepala Dinas Bina Marga & Penataan Ruang Provinsi Jabar,
Ir. A. Koswara menjelaskan kunjungan kali ini sebagai upaya peninjauan
dan pengkajian produk PT Pindad (Persero) terkait kebutuhan Dinas Bina
Marga. "Saya sempat berbincang dengan Menteri KKP yang sebelumnya
menjadi Wamenhan, terkait strategi pengembangan Pindad untuk pengadaan
kegiatan konstruksi. Saya pikir ini sebuah langkah yang tepat dan
strategis bagi Pindad, karena kebutuhan di bidang konstruksi cukup
besar." Dalam sambutannya.
Kegiatan kunjungan kerja dilanjutkan
dengan paparan profil dan berbagai produk industrial PT Pindad (Persero)
dilanjutkan dengan diskusi. Diskusi berjalan menarik dengan pembahasan
utama mengenai produk-produk PT Pindad (Persero) yang dapat mendukung
kinerja Bina Marga & Penataan Ruang Provinsi Jabar. Usai diskusi,
rombongan melanjutkan kegiatan dengan mengunjungi fasilitas produksi PT
Pindad (Persero).