Berita

back

KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman Tinjau Fasilitas Produksi Pindad

Bandung - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman meninjau fasilitas produksi PT Pindad (Persero) pada Sabtu, 4 Desember 2021. Direktur Utama PT Pindad (Persero), Abraham Mose didampingi  Direktur Strategi Bisnis Syaifuddin, Direktur Teknologi & Pengembangan Sigit P Santosa beserta jajaran VP & GM menerima KSAD yang didampingi oleh Asrena KSAD Mayjen TNI Hendrasto Joko Saksono, Aslog KSAD Mayjen TNI Saiful Rachiman, Kapuspalad Mayjen TNI Sigid Witjaksono, Kadispenad Brigjen TNI Tatang Subarna, Kasdam III Siliwangi, Brigjen TNI Darmono Susastro beserta jajaran di Auditorium Gd. Direktorat Pindad.

Abraham Mose menyambut hangat kunjungan KSAD beserta jajaran ke Pindad dalam rangka meninjau fasilitas produksi perusahaan.

“Terimakasih atas kunjungan KSAD, Jenderal TNI Dudung Abdurachman  ke Pindad, sebuah kehormatan bagi kami Bapak berkenan hadir disini dan meninjau fasilitas produksi serta produk-produk buatan Pindad,” ujar Abraham Mose.

Abraham Mose kemudian memaparkan profil perusahaaan kepada KSAD beserta rombongan yang hadir.

KSAD dan rombongan kemudian melaksanakan plant tour meninjau fasilitas produksi dan melihat berbagai produk senjata dan kendaraan khusus buatan Pindad. Rombongan kemudian menyaksikan defile kendaraan khusus meliputi Ranpur Badak, Komodo berbagai varian, Anoa berbagai varian, Maung dan prototipe motor listrik terbaru buatan Pindad. Pindad juga menampilkan berbagai jenis senjata meliputi pistol Armo berbagai varian, G2 series (Combat, Elite, Premium), Mag 4, P3A, SPR berbagai varian, SS2 berbagai varian, SS3, SM berbagai varian Blackout, SS Amphibious, Dopper, Senapan Penembak Mahir.

KSAD juga menyempatkan diri mencoba langsung menembak menggunakan senjata Pindad untuk melihat kualitas dan performa senjata dan munisi buatan industri pertahanan dalam negeri.

Melalui sambutannya, KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman berharap Pindad dapat mendukung kebutuhan prajurit TNI AD.

“Harapan saya nanti pindad berperan aktif dalam membantu, mana yang bisa dikerjakan oleh PT Pindad, produk dalam negeri apa nanti yang bisa dilakukan termasuk Kendaraan Khusus. Saya berharap pindad berkontribusi maksimal untuk mendukung kebutuhan prajurit terutama dalam persenjataan dan perlengkapannya” jelas KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman.

KSAD juga mencoba langsung menembak menggunakan senjata Pindad untuk melihat kualitas dan performa senjata dan munisi buatan industri pertahanan dalam negeri. Senjata yang digunakan yakni SS2 V4 HB, Pistol Armo V3 dan G2 Premium. Beliau juga menyaksikan demo senjata SM2 dan SM3.


Top