Berita

back

PUTR Tapanuli Utara Kunjungi Pindad, Bahas Kerja Sama Industrial

General Manager Alat Berat PT Pindad, Ikida Aryansyah beserta Jajaran menerima kunjungan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kab. Tapanuli Utara yang terdiri dari Kepala Dinas PUTR, Dalan Simanjuntak dan Asisten II Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kab. Tapanuli Utara (Setdakab taput), Marihot Simanjuntak pada Jumat, 09 September 2022 di Auditorium Gd. Direktorat PT Pindad, Bandung. 

Adapun tujuan kunjungan kali ini dalam rangka kunjungan kerja serta membangun kerja sama mengenai pembangunan - pembangunan yang akan dilakukan di Kabupaten Tapanuli Utara.

Ikida Aryansyah dalam sambutannya menyampaikan apresiasi nya kepada rombongan Dinas PUTR Kab. Tapanuli Utara yang sudah mengunjungi PT Pindad dan kemudian menjelaskan secara singkat profil dan produk – produk Pindad. 

“PT Pindad memiliki kemampuan mengembangkan produk-produk Hankam dan juga memproduksi berbagai produk Industrial seperti Excava dengan berbagai macam varian serta Alsintan untuk kebutuhan pertanian. Diharapkan kunjungan ini menjadi awal sinergitas antara PT Pindad dan DPUTR Kab. Tapanuli Utara untuk mendukung pembangunan di Kab. Tapanuli Utara. ” Jelas Ikida Aryansyah.

Asisten II Perekonomian dan Pembangunan, Marihot Simanjuntak dalam sambutannya mengucapkan rasa terimakasih nya terhadap sambutan yang sudah di berikan oleh PT Pindad. 

“Tujuan kunjungan kita kali ini untuk meninjau produk - produk Industrial yang dimiliki oleh PT Pindad yang sesuai dengan kebutuhan di Tapanuli Utara. Diharapkan dengan adanya kunjungan ini, Kerja Sama Pindad dan Pemerintah Kab. Tapanuli Utara akan terus terjalin dan semakin bersinergis.”  Jelas Marihot Simanjuntak. 

Setelah mendengarkan paparan singkat mengenai profil dan produk PT Pindad oleh Ikida Aryansyah, Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan kunjungan ke fasilitas produksi.

Top