Berita

back

Tinjau Produk Stungta, Wakil Kota Bandung Kunjungi Pindad

Wakil Walikota Bandung, Yana Mulyana beserta Kejari Kota Bandung Iwa Suwia Pribawa, Dandenpom Kogartap II Letkol Pom Fernando Effendi beserta rombongan melakukan kunjungan kerja ke Kantor Pindad Bandung pada Senin, 5 Juli 2021. Kunjungan Wakil Walikota Bandung ini diterima oleh Direktur Utama PT Pindad (Persero), Abraham Mose; Direktur Bisnis Produk Industrial, Suharyono; Sekretaris Perusahaan, Krisna Cahyadianus; GM Peralatan Industri & Jasa, Andri Setiyoso dan GM Alat Berat, Cucun Kalsum. Adapun kunjungan kali ini dalam rangka meninjau produk dan pengembangan teknologi yang sedang dilaksanakan Pindad.

Dalam sambutannya, Abraham Mose mengucapkan selamat datang kepada Wakil Walikota Yana Mulyana beserta jajaran dan berterima kasih atas waktu serta kunjungannya ke Pindad. Abraham kemudian menjelaskan mengenai profil singkat PT Pindad (Persero), mulai dari produk pertahanan dan keamanan, hingga produk-produk industrial seperti alat berat, alsintan, dan incinerator.

Wakil Walikota Bandung, Yana Mulyana menyampaikan ucapan terima kasih atas penerimaan Pindad dalam kunjungan pada hari ini. Yana mengatakan, permasalahan kota Bandung tidak bisa diselesaikan sendiri, perlu adanya bantuan dari berbagai pihak. “Permasalahan di Kota Bandung tidak bisa kita selesaikan sendiri, perlu adanya bantuan dari berbagai pihak salah satunya Pindad sebagai industri strategis dan memiliki teknologi yang mudah-mudahan dapat terjadi kolaborasi antara Pemkot Bandung dengan Pindad,” tutur Yana Mulyana.

Sampah merupakan salah satu masalah yang masih mendapatkan perhatian Pemkot Bandung. Saat ini, Bandung memproduksi sekitar 1,500 ton per harinya. Yana Mulyana kemudian menyebutkan bahwa beberapa produk Pindad seperti excavator dan incinerator tanpa asap yang merupakan hasil kolaborasi antara PT Pindad (Persero) dengan PT Top Tekno Indo, Stungta x Pindad, dapat menjadi salah satu solusi dalam pengelolaan sampah di Kota Bandung.

Setelah memberikan sambutan dan mendengarkan paparan singkat mengenai profil Pindad, kegiatan kemudian dilanjutkan dengan melaksanakan plant tour ke fasilitas produksi divisi Alat Berat, divisi Kendaraan Khusus dan divisi Senjata.

Top